Taliban Tewaskan 17 Tentara Afganistan dan Culik 11 Lainnya

Senin, 15 Oktober 2018 - 09:57 WIB
Taliban Tewaskan 17 Tentara Afganistan dan Culik 11 Lainnya
TENTARA AFGANISTAN. Sedikitnya 17 tentara Afganistan Tewas saat pasukan Taliban menyerang pos militer di distrik Pusht Rod Provinsi Farah, Sabtu (13/10) hingga Minggu (14/10). Foto: Reuters
A A A
KABUL - Sedikitnya 17 tentara Afganistan Tewas saat pasukan Taliban menyerang pos militer di distrik Pusht Rod Provinsi Farah, sejak Sabtu (13/10/2018) hingga MInggu (14/10/2018).

Pejabat setempat mengatakan, pasukan Taliban juga menculik 11 tentara dan melukai 4 lainnya.

Serangan tersebut dilakukan seminggu sebelum pemilih memberikan suara mereka dalam pemilihan parlemen di seluruh negara yang dilanda perang tersebut.

"Penggerebekan itu melibatkan sejumlah besar Taliban," ucap kepala dewan Farah provinsi Farid Bakhtawar, seperti dikutip dari Aljazeera, Senin (15/10/2018).

Juru bicara departemen pertahanan Ghafoor Ahmad Jawed mengatakan bala bantuan telah dikirim ke daerah itu.

"Taliban juga menderita kerugian besar," tambah Jawed.

"Para pejuang (Taliban) menyita senjata dan kendaraan lapis baja selama serangan itu," kata anggota dewan provinsi Dadullah Qaneh.

Sementara, Gubernur provinsi selatan Zabul, Rahmatullah Yarmal, mengatakan kepala polisi distrik Mizan tewas dalam bentrokan dengan pejuang Taliban pada Sabtu malam.

Kekerasan telah meningkat dalam bulan-bulan menjelang pemilihan parlemen 20 Oktober, dengan ratusan orang terbunuh atau terluka.

Pada hari Sabtu, sebuah sepeda motor yang membawa bahan peledak diledakkan di antara para pendukung Nazifa Yousefibek, seorang kandidat wanita untuk provinsi timur laut Takhar, menewaskan 22 orang dan melukai 36 orang - kebanyakan warga sipil.

Dan di provinsi barat Herat, dua pria bersenjata menyerang kantor kampanye seorang kandidat di distrik Injeel, menewaskan dua orang, kata juru bicara gubernur provinsi Jailani Farhad.
(kem)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.7015 seconds (0.1#10.140)