Pemkab Lutim Kirim 10,7 Ton Beras untuk Korban Banjir

Selasa, 05 Februari 2019 - 11:03 WIB
Pemkab Lutim Kirim 10,7 Ton Beras untuk Korban Banjir
Pemerintah Kabupaten Luwu Timur mengirimkan empat unit mobil truk yang berisi bantuan logistik untuk membantu korban banjir di Gowa dan Jeneponto. Foto: Fitra Budin/SINDOnews
A A A
LUWU TIMUR - Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) mengirimkan empat unit mobil truk yang berisi bantuan logistik untuk membantu korban banjir di Kabupaten Gowa dan Jeneponto, Selasa (05/02/19).

Bupati Luwu Timur Thorig Husler menuturkan, bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk rasa keprihatinan terhadap sesama.

"Kempat truck yang diberangkatkan bermuatan 10,7 ton beras, air mineral 586 dos, mie instan 512 dos, dan pakaian 1 bal," ujarnya.

Husler juga menyampaikan, dari 4 truk yang diberangkatkan tersebut, bantuan sebanyak dua truk untuk korban banjir di Gowa dan dua truk untuk korban di Jeneponto.

Orang nomor satu di Luwu Timur ini juga berharap, agar bantuan yang disalurkan itu bisa membantu meringankan beban korban banjir.

Adapun sumber dana untuk membantu korban banjir di Gowa dan Jenponto, disumbang oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN), masyarakat dan lembaga lain.
(kem)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9944 seconds (0.1#10.140)