Ada Granat Aktif, Mapolres Polman Diberi Garis Polisi

Kamis, 04 April 2019 - 17:18 WIB
Ada Granat Aktif, Mapolres Polman Diberi Garis Polisi
Halaman Polres Polman diberi garis polisi, karena ada granat aktif yang ditemukan oleh warga. Foto: Sindonews/Asrianto Suardi
A A A
POLMAN - Mapolres Polewali Mandar (Polman) mendadak diberi garis polisi. Sejumlah personel Brimob juga tampak disiagakan dan berjaga-jaga di depan pintu masuk Polres, Kamis, (04/04/2019).

Sejumlah warga yang datang ke Polres untuk mengurus berkas administrasi dilarang mendekat ke area yang telah dipasangi garis polisi dengan jarak radius 20 meter dari lokasi.

Kapolres Polman AKBP Muhammad Rifai yang dikonfirmasi mengungkapkan, bahwa penjagaan tersebut terkait adanya granat nanas yang statusnya masih aktif yang disimpan sementara di depan halaman Polres.

Granat tersebut disimpan dipot bunga halaman Polres, kemudian dibungkus menggunakan kantongan plastik warna hitam dan tutup menggunakan sarung.

"Ini temuan warga yang kami amankan, sambil menunggu tim gegana dari Polda Sulbar, untuk dijinakkan," ungkapnya, Kamis, (04/04/2019).

Ia menjelaskan bahwa granat tersebut ditemukan oleh salah satu warga yang berada di dusun Bulubawang, Desa Patampanua, Kecamatan Matakali, pada Rabu (3/4/2019) petang kemarin.

Kronologis penemuan granat ini bermula saat warga tersebut sedang menggali saluran air untuk membuat septic tank WC.

"Kemarin itu, sekitar pukul 5 sore, warga tersebut menggali dan menemukan granat," katanya.

Warga tersebut kemudian melapor kepolisi. Usai mendapat laporan, polisi kemudian menuju lokasi dan mengamankan granat tersebut.

Granat kemudian dibawa ke Polres sekitar pukul 23:00 Wita, Rabu malam (3/4/2019).

Setelah menerima laporan, Polres Polman kemuduan melaporkan kejadian ini ke Polda Sulbar.

Tim Gegana dari Polda Sulbar kemudian menurunkan dua mobil dan tim penjinak bom lengkap dengan alatnya.

Hingga berita ini diturunkan, tim Gegana dari Polda Sulbar masih melakukan persiapan untuk meledakkan granat tersebut di lokasi pegunungan di Dusun Saruran, Keluarahan Darma, Kecamatan Polewali.
(agn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.9054 seconds (0.1#10.140)