Menhub Imbau Jangan Mudik Lebaran Gunakan Sepeda Motor

Selasa, 23 April 2019 - 10:03 WIB
Menhub Imbau Jangan Mudik Lebaran Gunakan Sepeda Motor
RAKOR ANGKUTAN LEBARAN. Menhub RI, Budi Karya Sumadi, mengimbau pada masyarakat yang berniat untuk mudik saat Hari Raya Idulfitri 2019, untuk tidak menggunakan sepeda motor. Foto: Istimewa/Kemenhub
A A A
MAKASSAR - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, mengimbau pada masyarakat yang berniat untuk mudik saat Hari Raya Idulfitri 2019, untuk tidak menggunakan sepeda motor.

Budi mengatakan, salah satu alasan diterbitkannya imbauan tersebut adalah angka kecelakaan sepeda motor mencapai 70 persen.

“Angka kecelakaan itu tinggi sekali di darat, tingginya kecelakaan itu diakibatkan oleh kendaraan roda dua. Oleh karenanya kami menganjurkan kepada saudara kami tercinta untuk tidak menggunakan motor, untuk mengurangi kecelakaan,” ujarnya, Senin (22/4/2019), seperti dilansir dari laman resmi Kemenhub RI.

Budi berharap agar masyarakat memanfaatkan program mudik gratis yang dilaksanakan oleh Kementerian Perhubungan. Baik dengan menggunakan Bus, Kereta Api maupun Kapal Laut.

Budi Karya Sumadi juga meminta kepada seluruh stake holder mempersiapkan angkutan lebaran tahun 2019 dengan baik demi keselamatan dan kelancaran pada arus mudik dan balik.

“Kami mengumpulkan stakeholder agar secara intensif menyiapkan Angleb (angkutan lebaran) tahun ini lebih baik,” jelas Menhub.

Pihaknya akan mendorong agar isu keselamatan menjadi isu yang dikemukakan pada penyelenggaraan angkutan lebaran tahun ini, termasuk pelaksanaan rampcheck pada seluruh moda transportasi. "Pada bus-bus dapat dilakukan rampcheck secara mandiri oleh Kementerian Perhubungan dan Dinas Perhubungan serta dapat dilakukan perbaikan berdasarkan hasil ramp check. Untuk moda udara selain dilakukan ramp check pada pesawat, maskapai juga harus memastikan agar pilot sehat,“ paparnya.

Di sektor transportasi udara, Menhub menginstruksikan seluruh maskapai untuk fokus dalam menentukan harga tiket, agar tidak terlalu tinggi. Maskapai juga harus melakukan ramp check, demi mengutamakan keselamatan dan keamanan para penumpang.

“Udara tetap menjadi primadona bagi masyarakat, meski akan bergeser karena tingginya tarif. Sehingga saya dalam minggu ini akan memanggil seluruh maskapai untuk membahas tarif ini bisa dijangkau, Juga tidak kalah penting tentang ramp check, kita minta seluruh maskapai untuk memperharikan pilot-pilotnya juga,” jelasnya.

Sementara di moda transportasi kereta api, Menhub meminta untuk antisipasi titik-titik longsor agar menjaga keselamatan penumpang. Sedangkan untuk laut, Menhub meminta untuk kapasitasnya ditingkatkan, karena Kapal Laut adalah angkutan masa depan.

“Kami minta mereka meningkatkan kapasitas dengan menggunakan rangkaian dengan tujuan yang lebih diminati masyarakat, dan juga harus perhatikan keselamatan untuk antisipasi di titik-titik jalur longsor. Sedangkan untuk angkutan Laut angkutan masa depan, saya minta kapasitasnya ditingkatkan,” pungkasnya.
(kem)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1881 seconds (0.1#10.140)