Tim Gabungan Ringkus Pencuri yang Kerap Ngaku Anggota Polisi

Minggu, 02 Februari 2020 - 14:48 WIB
Tim Gabungan Ringkus Pencuri yang Kerap Ngaku Anggota Polisi
Polisi meringkus kelompok pencuri, salah satunya kerap mengaku sebagai anggota polisi. Foto: Ilustrasi
A A A
PAREPARE - Tim gabungan Unit IV Kamneg Satuan Intelkam Resmob Polsek Ujung Kota Parepare dan Crime Hunter Polres Parepare, berhasil meringkus lelaki Basri Bin Samaturu (22) dan Satria Bin Maliam (30). Dalam menjalankan aksinya, salah satu dari pelaku bahkan mengaku sebagai anggota kepolisian.

Kanit Resmob Polres Parepare, Iptu Faesal mengatakan, kedua pelaku diamankan didua tempat berbeda, masing-masing di Jalan Patung Pemuda, Kelurahan Tiro Sompe, Kecamatan Bacukiki Barat dan di Jalan di Pinisi, Kelurahan Cappa Galung, Kecamatan Bacukiki Barat.

Digelandangnya kedua pelaku yang saat ini mendekam di hotel prodeo Polsek Ujung, kata Faesal bermula dari laporan korban bernama Muh Yoga, warga Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung.

"Laporan korban kita kembangkan dan mengarah pada kedua pelaku," jelasnya.

Sementara Kanit IV Kamneg Satuan Intelkam, Aipda Darwis memaparkan, krinoligi aksi kedua pelaku mengatakan, korban tengah beristirahat di salah satu gazebo yang ada di kawasan Taman Mattirotasi.

"Korban sempat tertidur dan saat terbangun isi tas berupa dompet dan telepon selular hilang. Dan kerugian ditaksir mencapai Rp3,2 juta," katanya.

Identitas pelaku terungkap, kata Darwis, ketika handphone hasil curian tersebut akan dijualnya secara online melalui salah satu group dagang di facebook, menggunakan akun palsu.

"Dari situlah pengembangan kita lakukan dan berhasil meringkus kedua pelaku. Salah satunya bernama Basri, kerap mengaku polisi saat menjalankan aksinya," katanya.

Darwis menambahkan, kedua pelaku pernah menjalani hukuman tahanan dengan kasus yang sama, dan selama ini kerap melancarkan aksinya dalam wilayah hukum Polres Parepare.

"Selain pelaku, turut kita amankan tiga oknum yang diduga sebagai penadah barang hasil curian yang saat ini kasusnya masih dalam pengembangan," tandasnya.
(agn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.9764 seconds (0.1#10.140)