Inter Milan Beri Sumbangan untuk Penelitian Virus Corona

Kamis, 05 Maret 2020 - 14:53 WIB
Inter Milan Beri Sumbangan untuk Penelitian Virus Corona
Klub Inter Milan memberi sumbangan untuk penelitian memerangi virus Corona. Foto: Ilustrasi
A A A
MILAN - Klub Serie A Italia Inter Milan dan Presiden Steven Zhang, telah menyumbangkan € 100.000 untuk penelitian virus corona yang telah membunuh ribuan orang.

Nerazzurri julukan Inter Milan menyumbang ke Departemen Ilmu Biomedis dan Klinis di Rumah Sakit Sacco di Milan, untuk membantu memerangi wabah tersebut.

Itu terjadi ketika virus corona menimbulkan kekacauan setelah pengumuman bahwa Serie A, dan semua acara olahraga lainnya di Italia akan berlangsung secara tertutup sampai 3 April menyusul keputusan pemerintah.

Pertandingan Serie A telah dibatalkan selama dua pekan terakhir, bersama dengan semifinal Coppa Italia tengah pekan.

"Inter memiliki ikatan yang tak terpisahkan dengan kota Milan dan bangga dengan dedikasi semua staf Rumah Sakit Sacco menghadapi situasi yang luar biasa," kata Presiden Inter Steven Zhang dilansir dari Livescore.

"Sejak awal darurat Coronavirus kami telah mengikuti dengan perhatian khusus dan memahami evolusi situasi, baik sebagai klub maupun sebagai pemegang saham, menekankan di semua lokasi karena satu-satunya prioritas adalah kesehatan dan keselamatan masyarakat," lanjutnya.

"Karena alasan inilah FC Internazionale Milano merasa berkewajiban untuk mendukung Rumah Sakit Sacco," ungkapnya.

Ada 2.502 kasus yang dikonfirmasi dari virus di Italia, dengan 80 kematian. Sementara secara global sudah ada 3.199 kasus karena virus ini.
(agn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1014 seconds (0.1#10.140)