Buka Ruas Jalan, TMMD Bantaeng Percepat Perputaran Ekonomi di Labbo

Minggu, 19 Juli 2020 - 15:34 WIB
loading...
Buka Ruas Jalan, TMMD Bantaeng Percepat Perputaran Ekonomi di Labbo
Bupati Bantaeng, Ilham Azikin saat meninjau pelaksanaan TMMD ke-108 di Desa Labbo, Kecamatan Tompobulu, Bantaeng, Minggu (19/7/2020). Foto: SINDOnews/Eky Hendrawan
A A A
BANTAENG - Kepala Staf Kodam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Andi Muhammad bersama Bupati Bantaeng, Ilham Azikin memantau langsung pelaksanaan TMMD ke-108 di Desa Labbo, Kecamatan Tompobulu, Bantaeng.

Sejumlah kegiatan dilakukan di lokasi TMMD ini. Mulai dari pembukaan akses jalan, pembangunan musalla hingga sosialisasi layananan kesehatan dan pencegahan COVID-19 .

Rombongan memantau titik pelaksanaan TMMD tersebut. Rombongan mendatangi ruas jalan di Desa Panjang Selatan. Ruas jalan sepanjang 2 kilometer ini menjadi salah satu kegiatan inti pelaksanaan TMMD ke-108. Ruas jalan ini membelah Desa Labbo dan menghubungkan enam dusun yang ada di desa itu.



Jalan ini juga mempermudah akses jalan warga di desa itu. Berkat TMMD ini, hasil perkebunan warga di desa itu makin mudah mengakses pasar.

"Sehingga perekonomian warga dapat berputar dengan cepat," jelas Kepala Desa Labbo, Sirajuddin, Minggu (19/7/2020).

Sekadar diketahui, Desa Labbo adalah salah satu desa penghasil kopi terbaik di Bantaeng. Selain itu, desa ini juga memiliki banyak potensi perkebunan lainnya. Keberadaan akses jalan ini akan semakin mempermudah akses ekonomi warga di desa itu.

Kasdam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Andi Muhammad mengatakan, kegiatan di TMMD tidak hanya kegiatan fisik semata. Kegiatan TMMD ini juga terkait dengan kegiatan nonfisik berupa sosialisasi dan perbaikan budaya dan sosial kemasyarakatan.

"Kegiatan ini adalah bukti kemanunggalan TNI dan bukti TNI hadir untuk membantu masyarakat," jelas dia.

Dia menambahkan, selain pembangunan fisik, TMMD juga difokuskan untuk sosialisasi penanganan COVID-19 di lokasi TMMD. Sosialisasi untuk new normal ini, kata dia, adalah penekanan dari TNI AD.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5098 seconds (0.1#10.140)