Gelar Upacara HBA Secara Virtual; JA Amanatkan Kejati Kawal Pilkada Serentak

Rabu, 22 Juli 2020 - 10:33 WIB
loading...
Gelar Upacara HBA Secara Virtual; JA Amanatkan Kejati Kawal Pilkada Serentak
Para pimpinan Kejaksaan Tinggi Sulsel. Foto : SINDOnews/Muhammad Khaidir
A A A
MAKASSAR - Upacara Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 Tahun turut digelar di Kejaksaan Tinggi Sulsel secara virtual dan dihadiri oleh seluruh jajaran pimpinan dan koordinator Kejati Sulsel. Baca : Komisioner Komjak Minta Kejaksaan Tinggi Cari Sarjana Hukum Terbaik Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini upacara yang dilangsungkan dengan terbatas dan dilakukan dengan menggunakan protokol kesehatan tersebut secara langsung terkoneksi dengan Kejaksaan Agung.Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel, Dr Firdaus Dewilmar mengatakan dalam upacara HBA ke 60 Tahun Jaksa Agung, ST Burhanuddin mengamanatkan agar Kejaksaan Tinggi Sulsel menjaga integritas dan terus berinovasi.Firdaus mengakui guna menjadi ASN Unggul, pihaknya saat ini tengah mengalami perubahan signifikan. Reformasi birokrasi yang juga tengah diamatkan baik oleh Jaksa Agung maupun Presiden Joko Widodo telah on the track dan mulai menunjukkan banyak perobahan signifikan."Karenanya mengingat hari ini merupakan Hari Bhakti Adhyaksa, saya sendiri berkomitmen untuk terus menjaga integritas. Terlebih kita juga sangat optimis WBBM tahun bisa kita raih dan itu semua karena kerja keras, komitmen dari semua pegawai dan pimpinan Kejaksaan Tinggi Sulsel, Ewako Kejati Sulsel,"tukasnya bersemangat.Diketahui perayaan Hari Bhakti Adhyaksa yang mengangkat tema "Terus Bergerak dan Berkarya" digelar secara serentak di semua Kantor Kejaksaan Wilayah dan daerah secara virtual.Jaksa Agung, ST Burhanuddin tak luput mengamanatkan sejumlah hal termasuk meminta Kejaksaan Wilayah dan Daerah untuk aktif mengawal refocusing anggaran bantuan Covid-19 dan turut aktif mengawal Pilkada Serentak. Baca Juga : Target Kejati: Tahun Ini, Pulau Kayangan dan Lae-lae Kembali ke Pemkot Makassar "Selain memastikan percepatan penanganan covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional, salah satu tugas besar yang menanti adalah mewujudkan perhelatan Pilkada Serentak. Dalam mewujudkan itu, saya meminta agar segenap jajaran Kejaksaan agar proaktif dalam mengawal dan menjaga pelaksanaan pilkada nantinya," pungkasnya.Tak hanya itu, Burhanuddin juga menegaskan agar setiap Jaksa dalam pilkada nantinya dapat bersikap netral dan melaksanakan peran strategis jaksa dalam Sentra Penegakan Hukum Terpadu. Baca Lagi : Kejati Sulsel Berupaya Kembalikan 1.000 Hektar Aset Negara Diketahui usai upacara digelar, Kejaksaan Tinggi Sulsel juga menggelar syukuran dilanjutkan pemotongan tumpeng sebagai simbol harapan kemajuan insan Adhyaksa ke 60 Tahun hari ini.
(sri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2372 seconds (0.1#10.140)