Berniat Maju Gantikan NH, Emir Ingin Kembalikan Kejayaan Golkar Sulsel

Rabu, 22 Juli 2020 - 11:22 WIB
loading...
Berniat Maju Gantikan NH, Emir Ingin Kembalikan Kejayaan Golkar Sulsel
Emir Baramuli telah mengambil dan mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon pada Selasa (21/07/2020) lalu. Foto : SINDOnews/Muhaimin Sunusi
A A A
MAKASSAR - Politisi senior Partai Golkar, Emir Baramuli memiliki komitmen yang kuat untuk membangun Golkar Sulsel ke depan. Komitmen ini pun akan dia bawa sebagai modal bertarung di Musda X Golkar Sulsel.

"Kami ingin mengembalikan kejayaan Golkar Sulsel. Kami ingin Sulsel menjadi lumbung suara bagi Golkar," ungkapnya kepada SINDOnews. Baca : Golkar Sulsel Membangkang, Tak Mau Tunduk Pada Putusan Mahkamah Partai

Emir sendiri telah mengambil dan mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon pada Selasa (21/07/2020) lalu. Dia kini semakin yakin bertarung di Musda X Golkar Sulsel. "Kalau kita tujuanya untuk membesarkan, mempersatukan dari faksi faksi. Kita juga selalu dengar adanya ketidakharmonisan diinternal kita. Kita mau satukan itu semua," ujarnya.

Dalam salah satu persyaratannya, bakal calon wajib menyetor minimal 9 dari 30 suara atau 30 persen dukungan. Soal ini, Emir belum mau berkomentar banyak. "Soal komunikasi ke pemilik suara. Kami masih simpan. Nanti saja soal itu," beber Emir. Baca Juga : Kubu Syamsuddin Harap Tak Ada Intervensi di Musda Golkar Sulsel

Emir akan berhadapan dengan delapan nama yang juga telah mengambil dan mengembalikan formulir. Mereka ialah Hamka B Kady, Syamsuddin A Hamid, Supriansa, Taufan Pawe, Syamsul Alam Malarangeng, Kadir Halid, Abdillah Natsir dan Andi Rio Padjalangi. Baca Lagi : 9 Kandidat Siap Bersaing Gantikan Nurdin Halid jadi Ketua Golkar, Siapa Mereka?
(sri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1165 seconds (0.1#10.140)