Pedagang Pernak-Pernik Ramadhan di Medan Keluhkan Penjualan Turun Drastis

Kamis, 30 April 2020 - 14:00 WIB
loading...
Pedagang Pernak-Pernik Ramadhan di Medan Keluhkan Penjualan Turun Drastis
Penjual pernak-pernik Ramadan di Jalan Adi Sucipto Medan, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Kamis (30/4/2020). (Foto:iNews/Ahmad Ridwan Nasution)
A A A
MEDAN - Pandemi Covid-19 membuat bulan suci Ramadhan tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Kondisi ini turut dirasakan para perajin pernak-pernik Ramadan di Kota Medan.

Menurut para perajin, pandemi Covid-19 membuat penjualan pernak-pernik bulan Ramadan turun drastis hingga 60 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Pernak-pernik seperti model ketupat dan jenis lainnya sepi pembeli.

"Akibat wabah virus corona, penjualan kami hanya menyisakan 40 persen jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," kata Munawir Al Hamdani, salah satu penjual pernak-pernik Ramadan di Jalan Adi Sucipto, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Kamis (30/4/2020).

Kondisi pandemi Covid-19 membuat Munawir hanya menjual pernak-pernik Ramadan sisa penjualan tahun lalu. (BACA JUGA: Manisnya Bolu Pisang Panggang Cocok untuk Berbuka Puasa)

"Kami saat ini tidak memproduksi lagi. Jadi yang kami jual saat ini sisa penjualan tahun lalu dan beberapa produk yang bisa kami buat semampu kami," katanya.

Masih kata Munawir, untuk tahun ini dia juga terpaksa tidak memanggil karyawan untuk membantu membuat pernak-pernik Ramadan. Langkah ini diambil karena penurunan penjualan di tengah pandemi Covid-19.

"Sebelumnya karyawan saya ada 15 orang. Kini hanya menyisakan 3 orang saja," ucapnya.
(vit)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1292 seconds (0.1#10.140)