Upacara Peringatan Kemerdekaan RI di Tana Toraja Hanya Libatkan 3 Paskibraka

Kamis, 13 Agustus 2020 - 23:01 WIB
loading...
Upacara Peringatan Kemerdekaan RI di Tana Toraja Hanya Libatkan 3 Paskibraka
Seorang paskibraka terlihat mencium bendera merah putih. Tahun ini, upacara peringatan Kemerdekaan RI di Tana Toraja hanya akan melibatkan 3 orang paskibraka. Foto: SINDOnews/Ilustrasi
A A A
TANA TORAJA - Pelaksaan upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun ini di Kabupaten Tana Toraja berbeda dengan tahun sebelumnya.

"Untuk pelaksanaan upacara HUT Kemerdekaan RI ke-75 tahun ini tidak dilakukan seperti biasanya akibat pandemi virus corona ," ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Erick Crystal Ranteallo di Makale, Kamis (13/8/2020).



Dia mengatakan, pada tahun-tahun sebelumnya, pelaksanaan upacara HUT Kemerdekaan RI melibatkan 70 pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) . Namun, pelaksanaan upacara HUT Kemerdekaan RI ke-75 tahun ini, hanya melibatkan 3 orang paskibraka.

Begitu juga peserta upacara akan dibatasi. Peserta hanya akan melibatkan Bupati Tana Toraja sebagai inspektur upacara, Wakil Bupati Tana Toraja, komandan upacara, Forkopimda, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) serta TNI/Polri masing-masing 15 orang.



"Terbatasnya peserta upacara Kemerdekaan RI ke-75 disesuaikan dengan protokol kesehatan . Peserta upacara juga diwajibkan menggunakan masker," katanya.

Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Tana Toraja, Semuel T Bura menambahkan, pada tahun-tahun sebelumnya, upacara HUT Kemerdekaan RI selalu dilaksanakan di lapangan upacara. Namun karena pandemi virus corona, upacara HUT Kemerdekaan RI ke-75 tahun ini akan dilaksanakan di halaman kantor bupati.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.3990 seconds (0.1#10.140)