Water Cannon Brimob Disinfeksi Lokasi Keramaian di Parepare

Jum'at, 18 September 2020 - 20:04 WIB
loading...
Water Cannon Brimob Disinfeksi Lokasi Keramaian di Parepare
Armoured Water Cannon Batalyon B Brimob Parepare diturunkan untuk melakukan penyemprotan desinfektan pada titik-titik yang dianggap rawan penyebaran COVID-19. Foto: SINDOnews/Darwiaty Dalle
A A A
PAREPARE - Upaya memutus mata rantai penyebaran COVID-19 terus dilakukan pemerintah Kota Parepare . Upaya itu dilakukan dengan menggandeng berbagai pihak, termasuk TNI-Polri, seperti penyemprotan disinfektan massal yang dilakukan hari ini, Jumat (18/9/2020).

Juru Bicara Tim Pencegahan dan Penanganan COVID-19 Kota Parepare, Halwatiah mengatakan, penyemprotan yang dilakukan menyasar sejumlah titik-titik yang terfokus pada area pelayanan publik. "Penyemprotan disinfektan, menggunakan armoured water cannon (AWC) Brimob Parepare," jelasnya.



Komandan Batalyon B pelopor Satuan Brimob Polda Sulsel , Kompol Sapari mengatakan, penyemprotan disinfektan dilakukan di lokasi yang banyak dilintasi, seperti di pasar-pasar, tempat ibadah, kantor pelayanan, dan titik layanan publik lainnya.

Dalam meminimalisir penyebaran dan memutus mata rantai corona, kata Sapari, diperlukan sinergitas bersama. Pihaknya, kata dia, ikut bergerak dan tidak tinggal diam untuk berkontribusi dalam penanganan corona di Parepare.

"Kami dari Bromob, mengerahkan seluruh potensi yang dimiliki. Selain menggerakkan seluruh kendaraan dinas milik Polri seperti AWC, selain menggalakkan penyemprotan secara manual,” papar Sapari.



Sementara itu, Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengapresiasi kesigapan dan sinergitas Brimob Parepare. Menurut Taufan, tak hanya keseriusan penanganan COVID-19, namun kepedulian Brimob Parepare juga diperlihatkan saat ada bencana yang terjadi, seperti pristiwa kebakaran belum lama ini.

"Ini sebagai wujud sinergitas bersama antara TNI-Polri dan pemkot Parepare dalam banyak hal untuk kemaslahatan. Termasuk dalam penanganan COVID-19, maupun kejadian seperti bencana yang terjadi di Parepare," tandas Taufan.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1795 seconds (0.1#10.140)