Deteksi Yuk, Empat Gejala Kanker Paru yang Sering Diabaikan

Rabu, 30 September 2020 - 08:39 WIB
loading...
Deteksi Yuk, Empat Gejala Kanker Paru yang Sering Diabaikan
Mungkin kerap terjadi namun diabaikan sebab dianggap hal biasa. Padahal sejumlah tanda di bawah ini merupakan gejala jika terjadi sesuatu yang tak biasa pada tubuhmu, yakni kanker paru. Foto : Ilustrasi
A A A
MAKASSAR - Mungkin kerap terjadi namun diabaikan sebab dianggap hal biasa. Padahal sejumlah tanda di bawah ini merupakan gejala jika terjadi sesuatu yang tak biasa pada tubuhmu, yakni kanker paru.

Jangan panik, sebaiknya segera konsultasikan ke dokter ahli dan jalani pengobatan secara intensif. Perbaiki pola makan serta gaya hidupmu yah guys. Baca : Empat Penyakit yang Bisa Diprediksi dari Kondisi Tangan, Ayo Cek!

1. Suara Menjadi Serak
Suara serak umumnya muncul saat kamu sedang mengalami radang di saluran pernapasan. Namun jika suara berubah menjadi serak secara tiba-tiba dan berlangsung dalam jangka waktu dua minggu, maka kamu patut waspada. Bisa jadi perubahan itu merupakan gejala awal kanker paru.

2. Batuk Berdarah
Batuk kronis yang disertai dengan keluarnya darah atau dahak yang bercampur dengan bercak darah, bisa jadi tanda adanya kanker paru. Untuk memastikannya, diperlukan pemeriksaan lebih lanjut, segeralah ke dokter. Baca Juga : Hanya dengan Bawang Putih, Pria Bisa Jadi 'Hebat' di Ranjang

3. Nafas Berbunyi
Jika saat bernafar mengeluarkan bunyi seperti 'ngik' atau terdengar kasar seperti lendir sebaiknya periksakan segera ke dokter. Karena nafas berbunyi tak hanya menjadi gejala awal penyakit asma tetapi juga kanker paru-paru.

4. Penurunan Berat Badan
Biasanya orang yang menderita penyakit kanker, termasuk kanker paru akan kehilangan berat badan secara drastis. Hal itu disebabkan oleh sel kanker yang menggunakan semua energi dan nutrisi tubuh. Baca Lagi : Hati-hati, 5 Hal Ini Bisa Picu Serangan Jantung
(sri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3085 seconds (0.1#10.140)