Semen Tonasa Beri Bantuan ke Pondok Pesantren dan Panti Asuhan

Kamis, 12 November 2020 - 16:25 WIB
loading...
Semen Tonasa Beri Bantuan ke Pondok Pesantren dan Panti Asuhan
Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST) memberikan bantuan ke pondok pesantren dan panti asuhan. Foto: Dokumen Semen Tonasa
A A A
MAKASSAR - Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST) menggelar anjangsana ke pondok pesantren dan panti asuhan, Kamis (12/11/2020). Kegiatan ini merupakan rangkaian HUT PT Semen Tonasa ke-52 tahun.

Anjangsana tersebut dipimpin langsung Penasehat KIKST yang juga istri Direktur Utama PT Semen Tonasa , Hastuti Subhan bersama rombongan KIKST didampingi Kepala Biro Humas AM Said Chalik, Ketua Panitia HUT PT Semen Tonasa Harry Kurniawan serta Staf CSR PT Semen Tonasa .



Pada kesempatan itu, KIKST menyerahkan bantuan sembako yang bernilai Rp5 juta rupiah berupa beras, telur, gula, minyak, terigu, mi instan, teh, dan susu kental manis serta uang tunai senilai Rp10 juta rupiah.

Bantuan diberikan ke panti asuhan dan pondok pesantren Tahfidz Qur'an Amanah Kaharu Sudiang, Pondok Pesantren Ubai bin Kaap Carangki Maros serta Panti Asuhan Hidayatullah Kelurahan Paropo, Kecamatan Panakukang.

Menurut Hastuti, anjangsana tersebut merupakan bentuk kepedulian PT Semen Tonasa sebagai stakeholder terhadap masyarakat, dalam rangka HUT PT Semen Tonasa ke-52.

“Ini merupakan wujud kepedulian KIKST kepada warga masyarakat khususnya di pondok pesantren dan panti asuhan. Kami mohon doanya agar di usianya yang ke-52 tahun ini, PT Semen Tonasa semakin lebih maju dan berkembang lagi,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Kabiro Humas PT Semen Tonasa, AM Said Chalik menambahkan bahwa, bantuan yang disalurkan berupa uang tunai dan paket sembako. Sehari sebelumnya Semen Tonasa juga sudah menyerahkan bantuan serupa di Panti Asuhan Firman Allah Pangkep dan Ponpes Hidayatullah Balocci Baru.

"Bantuan ini berupa paket sembako dan uang tunai. Itu sengaja dilakukan sebagai wujud kepedulian perusahaan," paparnya.



Sementara itu, Pengelola kegiatan harian Panti Asuhan Hidayatullah Burhanuddin didampingi Ustaz Erlin, mengaku bersyukur atas bantuan yang diberikan PT Semen Tonasa , dalam hal ini KIKST.

“Kita sangat bersyukur dengan bantuan dari PT Semen Tonasa , kami sangat berterima kasih kepada ibu-ibu KIKST atas bantuannya. Saat ini jumlah anak panti yang kami bina berjumlah 86 orang," ungkapnya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1662 seconds (0.1#10.140)