UKM Fotografi Unhas Gelar Pameran Virtual dan Webinar

Selasa, 17 November 2020 - 14:05 WIB
loading...
UKM Fotografi Unhas Gelar Pameran Virtual dan Webinar
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fotografi Universitas Hasanuddin (Unhas) Diksar 29 Retouch menggelar Pameran Pojok Virtual dan Webinar Fotografi. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fotografi Universitas Hasanuddin (Unhas) Diksar 29 'Retouch' menggelar Pameran Pojok Virtual dan Webinar Fotografi .

Pameran pojok virtual merupakan sebuah pameran yang dilakukan secara virtual berkonsep 'Augmented Reality' yang menampilkan sebanyak 150 karya dari 46 pameris.

Sedangkan webinar fotografi akan menghadirkan influencer di bidang fotografi , masing-masing membawakan materi yang menarik dan unik, serta membuka ruang diskusi bagi audiens seputar dunia fotografi .



Pameran virtual dan webinar fotografi ini berlangsung mulai tanggal 16 hingga 21 November 2020 mendatang dan bisa diakses kapan saja melalui website artspaces.kunstmatrix.com. Sedangkan webinar fotografi akan berlangsung melalui aplikasi Zoom.

Setiap materi webinar yang diikuti oleh peserta akan mendapatkan 1 sertifikat. Selama acara berlangsung, ada enam total rangkaian materi yang akan dihadirkan oleh panitia.

"Pameran ini merupakan sebuah terobosan baru bagi UKM Fotografi Universitas Hasanuddin sendiri karena belum pernah dilakukan sebelumnya. Hal ini dilakukan karena adanya pandemi yang berlangsung. Segala rangkaian acara di lakukan secara daring," kata Ketua Panitia Pameran Pojok Virtual dan Webinar Fotografi, Aryadin.

(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3682 seconds (0.1#10.140)