Yayasan Hadji Kalla Serahkan Bantuan Alkes ke Gubernur Sulsel

Senin, 11 Mei 2020 - 16:22 WIB
loading...
Yayasan Hadji Kalla Serahkan Bantuan Alkes ke Gubernur Sulsel
Yayasan Hadji Kalla memberikan bantuan untuk Pemprov Sulsel yang diserahkan Ketua Umum Yayasan Hadji Kalla, Fatimah Kalla dan Direktur Yayasan Hadji Kalla, Mohammad Zuhair. Foto: SINDOnews/Maman Sukirman
A A A
MAKASSAR - Yayasan Hadji Kalla kembali memberikan bantuan berupa alat kesehatan (alkes) untuk pemerintah provinsi Sulsel dan gugus tugas percepatan penanganan COVID-19.

Bantuan diserahkan Ketua Umum Yayasan Hadji Kalla, Fatimah Kalla dan Direktur Yayasan Hadji Kalla, Mohammad Zuhair yang diterima Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, di rumah jabatan gubernur, Senin (11/5/2020).

Fatimah Kalla menjelaskan, bantuan yang diberikan berupa alat ventilator yang akan dibagi ke empat rumah sakit besar rujukan pasien COVID-19 di Kota makassar. Alat ventilator tersebut merupakan alat untuk membantu pasien yang sulit bernapas secara mandiri untuk bernapas dan mendapatkan udara layaknya bernapas secara normal.

Tak hanya itu, Yayasan Hadji Kalla juga memberikan laporan lengkap kegiatan dan berbagai bentuk bantuan yang telah dijalankan oleh yayasan Hadji Kalla langsung kepada Gubernur Sulsel.

Selain bantuan, juga diberikan laporan lengkap kegiatan penanganan dan bantuan COVID-19 Yayasan Hadji Kalla yang telah berlangsung sejak awal Maret lalu.

“Kami telah menyalurkan lebih dari 4.500 unit alat pelindung diri (APD) untuk tenaga kesehatan, yang diberikan ke seluruh rumah sakit di kota Makassar dan sekitarnya termasuk di kabupaten Gowa dan Maros,” ujarnya, dalam rilisnya.



Fatimah Kalla berharap bantuan yang diberikan bisa digunakan secara maksimal oleh tim gugus.

Sementara itu, Gubernur sulsel, Nurdin Abdullah menyampaikan rasa terima kasih ke Yayasan Hadji Kalla karena telah aktif membantu penanganan COVID-19 di Kota Makassar, dan berharap bahwa bantuan yang diberikan bisa digunakan secara maksimal.

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan, langsung didistribusikan ke empat rumah sakit penanganan COVID-19, yakni ke RS Sayang Rakyat, RS Dadi, RS Unhas dan RS Wahidin,” paparnya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1937 seconds (0.1#10.140)