Sri Rejeki Hayat Kukuhkan Pengurus DWP se-Sulsel

Selasa, 01 Desember 2020 - 11:50 WIB
loading...
Sri Rejeki Hayat Kukuhkan Pengurus DWP se-Sulsel
Ketua DWP Provinsi Sulsel, Sri Rejeki Hayat mengukuhkan pengurus DWP se-Sulsel, Senin (30/11/2020). Foto: Humas Pemprov Sulsel
A A A
MAKASSAR - Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Kerja Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Kabupaten Kota se-Sulsel masa bakti 2019-2024 resmi dikukuhkan, Senin (30/11/2020).

Pengukuhan pengurus tersebut dilakukan langsung Ketua DWP Provinsi Sulsel , Sri Rejeki Hayat secara virtual melalui zoom meeting .



Dalam sambutannya, Sri Rejeki Hayat, mengatakan, DWP merupakan organisasi kemasyarakatan atau wadah yang menaungi istri para aparatur sipil negara (ASN) yang bekerja di pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

"Anggota DWP bertanggung jawab atas tugas dan kewajibannya sebagai istri ASN untuk mendorong, memberikan semangat, dan dukungan kepada suami masing-masing agar dapat menjalankan tugas dengan baik," katanya.

Ia menambahkan, selain mendukung suami, anggota DWP juga memiliki tanggung jawab moral untuk meningkatkan kesejahteraan para anggota istri ASN .

"Saya juga berharap dan meminta kepada semua anggota DWP yang baru saja dikukuhkan untuk semakin melebarkan jangkauannya, sehingga masyarakat juga dapat merasakan dampak positif keberadaan DWP ," tambahnya.



Sri Rejeki Hayat juga mengajak seluruh anggota DWP yang hadir untuk terus berkontribusi melalui berbagai program yang telah dirancang lima tahun ke depan.

"Mari kita bersama-sama menyukseskan program pemerintah dengan menjalin kemitraan dengan instansi pemerintah, swasta, serta bersinergi dengan organisasi wanita lainnya. Mari kita jadikan DWP ini organisasi modern yang memberikan manfaat luas bagi masyarakat," pesannya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1509 seconds (0.1#10.140)