United Puncaki Klasemen, Pogba Siap Hadapi Liverpool di Anfield
Agus Nyomba
MANCHESTER - Gelandang Manchester United Paul Pogba, langsung mengalihkan fokusnya untuk menghadapi Liverpool dilanjutan Liga Inggris, setelah mereka berhasil memuncaki klasemen sementara.
Hal ini dikatakan Pogba saat menang di markas Burnley dengan skor tipis 1-0, mereka unggul 3 poin dari rival Liverpool di papan klasemen sementara.
Baca Juga:
Pogba adalah pahlawan pada laga sebelumnya setelah mencetak gol melalui tendangan voli 19 menit sebelum pertandingan berakhir. hasil ini membuat mereka percaya diri bermain di Anfield pada akhir pekan nanti.
Baca Juga: Pogba Bahagia Manchester United Sukses Kudeta Liverpool
"Ini akan menjadi pertandingan yang indah untuk semua orang," kata Pogba kepada BBC Sport.
"Ini pertandingan besar yang akan datang jadi mari kita bersiap untuk itu," tandasnya.
Manchester United mengontrol pertandingan saat berkunjung di markas Burnleybahkan Harry Maguire mencetak gol di babak pertama namun dianulir karena pelanggaran.
Tapi Pogba melangkah di babak kedua di Turf Moor, memanfaatkan umpan silang Marcus Rashford.
Rashford telah terlibat langsung dalam 11 gol dalam 14 penampilan terakhirnya di Liga Premier (enam gol dan lima assist) setelah memberikan umpan kepada Pogba.
Baca Juga: Man United Kuasai Klasemen, Solskjaer Percaya Diri Tantang Liverpool
United, sementara itu, tidak terkalahkan dalam 15 pertandingan tandang terakhir mereka di Liga Premier sejak kalah 2-0 dari Liverpool pada Januari tahun lalu.
"Kami tahu jika kami menang malam ini, kami akan menjadi yang teratas di liga saat kami melawan Liverpool," kata Pogba.
(agn)
Berita Terkait
- De Gea Ingin Manchester United Tak Lewatkan Peluang Puncaki Klasemen
- Solskjaer Nikmati Perburuan Gelar Liga Inggris di Tengah Pandemi
- Bulan Ini 36 Pemain dan Staf di Liga Inggris TerjangkitCovid-19
- Pertandingan Liga Inggris Tottenham Lawan Aston Villa Ditunda
- Solskjaer Senang Usai Resmi Datangkan Pemain Sayap Muda Atalanta

TULIS KOMENTAR ANDA!