Kembali Nahkodai KNPI Pangkep, MYL Ajak Pengurus Abdikan Diri untuk Warga
Muhammad Subhan
PANGKEP - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau berharap pengurus KNPI Pangkep mengabdikan diri untuk masyarakat.
Hal itu disampaikan MYL usai dilantik menjadi ketua DPD II KNPI Pangkep untuk priode keduanya di Baruga Al Hamid, Kecamatan Bungoro, Pangkep, Selasa (23/2/2021).
Baca Juga:
"Saya berharap teman-teman meluruskan nawaitu (niat) untuk pengabdian. Tak ada gunanya logo KNPI tanpa melakukan pengabdian kepada masyarakat," ucapnya.
Baca Juga: MK Tolak Gugatan Rahman-Muammar, MYL: Mari Sama-sama Bangun Pangkep
MYL yang juga Bupati Pangkep terpilih hasil Pilkada 2020 ini mengajak semua elemen kepemudaan di Pangkep untuk berperan aktif dalam pembangunan daerah. Terkait hal itu, di periode keduanya sebagai Ketua KNPI Pangkep ini ia mengatakan, akan melanjutkan kegiatan pemberdayaan sosial dan pengembangan ekonomi sesuai dengan sumber daya yang dimiliki KNPI Pangkep.
"Saya mengajak semua organisasi kepemudaan, bukan hanya yang ada di KNPI tapi semua pemuda untuk berperan aktif melalui organisasi masing-masing untuk berbuat positif untuk masyarakat dan daerah yang kita cintai ini," kata MYL.
Ketua DPD KNPI Sulsel Nurkanita Maruddani Kahfi mengatakan, sebagai pelopor pembangunan, maka pemuda harus mampu merespons perubahan yang terjadi disekitarnya. Untuk itu, ia mengajak anggota KNPI Pangkep untuk mendorong kemajuan ekonomi melalui digitalisasi ekonomi.
Nurkanita juga mendoakan agar MYL yang dua kali menjadi Ketua KNPI Pangkep kelak akan menjadi Bupati Pangkep dua periode.
Baca Juga: Unggul di Quick Count, MYL Minta Pendukung Sabar Tunggu Hasil KPU
"Kita akan mengantarkan saudaraku Muhammad Yusran Lalogau untuk menjadi bupati Pangkep dua periode melalui rumah KNPI," ujar Kanita.
(agn)
Berita Terkait
- PT Semen Tonasa Komitmen Dukung Pemerintahan Yusran Lalogau
- Musda KNPI Gowa Harus Jadi Ajang Bangun Kolaborasi
- Muhammad Yusran Lalogau Janji Buat Kabupaten Pangkep Lebih Maju
- Jelang Pelantikan MYL-Syahban, Nasdem Pangkap Pasang Ribuan Bendera
- Syamsuddin Pamit Usai Dedikasikan Diri Selama 36 Tahun di Pangkep

TULIS KOMENTAR ANDA!