Puluhan Polisi di Kabupaten Maros Disuntik Vaksin Covid-19

Selasa, 02 Maret 2021 - 12:38 WIB
loading...
Puluhan Polisi di Kabupaten Maros Disuntik Vaksin Covid-19
Aparat kepolisian dari Polres Maros menjalani vaksinasi Covid-19, Selasa (2/3/2021). Foto: SINDOnews/Najmi Limonu
A A A
MAROS - Puluhan anggota kepolisian jajaran Polres Maros menjalani vaksinasi Covid-19 di gedung promoter Polres Maros , Selasa (2/3/2021).

Wakapolres Maros , Kompol Muhammadong terlihat turut divaksin. Selain itu, Kapolsek Turikale, Kompol Nano juga terlihat divaksin.



"Setelah disuntik vaksin, kami tidak merasakan apa-apa. Sampai sekarangalhamdulillah tidak ada reaksi apa-apa. Apalagi ini aman dan halal, tidak sakit jadi jangan ragu apalagi takut untuk divaksin," kata Muhammadong kepada wartawan seusai divaksin.

Muhammadong menambahkan, ke depannya seluruh anggota kepolisian di jajaran Polres Maros harus divaksin. Saat ini jumlah personel kepolisian Polres Maros sekitar 670 orang.

"Anggota polisi ada sekitar 670 orang. Semuanya harus divaksin. Tapi pelaksanaan vaksinnya harus bertahap. Perhari sekitar 50 orang personel yang divaksin. Sementara untuk anggota polisi yang pernah terpapar Covid yang jumlahnya sekitar 20 orang, tidak akan divaksin. Tapi akan menunggu 3 bulan ke depan untuk di vaksin," jelasnya.

Saat pelaksanaan vaksin tersebut, salah seorang aparat kepolisian bernama Azis berpangkat AKP, merasa tegang saat akan disuntik. Anggota polisi tersebut fobia jarum suntik.



Azis sempat menjadi bahan tertawaan rekan polisi lainnya. Pasalnya dia terlihat histeris saat akan disuntik vaksin. Bahkan dia sempat ingin membatalkan untuk divaksin saat melihat jarum suntik yang akan ditancapkan ke lengan kirinya.

"Awalnya memang saya takut ikut vaksin. Karena saya lihat di televisi jarumnya cukup panjang. Sangat menakutkan. Tapi saya pasrah saja, karena ini adalah perintah atasan, makanya saya jalani," jelasnya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1996 seconds (0.1#10.140)