Dokter Sebut Mandi saat Cacar Air Diperbolehkan, Ini Syaratnya

Jum'at, 09 April 2021 - 08:00 WIB
loading...
Dokter Sebut Mandi saat Cacar Air Diperbolehkan, Ini Syaratnya
Saat kena cacar air justru mandi sangat disarankan. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Saat terkena cacar air , pantangan yang harus dihindari adalah mandi. Hal tersebut sudah menjadi kepercayaan umum di masyarakat. Mandi dianggap akan semakinmemperparah dan malah membuat luka di kulit semakin basah.

Dokter Spesialis Penyakit Kulit dan Kelamin, dr Anthony Handoko, SpKK, FINSDV, menegaskan bahwa anggapan pasien cacar dilarang mandi itu sangat keliru. "Saya bisa tegaskan itu mitos," katanya dalam webinar kesehatan, Kamis (8/4/2021).

Pasien cacar, baik itu cacar air ataupun jenis cacar lain, misal Herpes Zoster (HZ) tetap harus mandi. Sebab, kesehatan kulit itu tetap harus terjaga baik saat kulit sedang sehat maupun sedang ada masalah.

"Kalau enggak mandi, kulit malah kotor dan ini memungkinkan infeksi sekunder terjadi di sekitar area kulit yang sedang bermasalah," terusnya.

Memang, ada beberapa trik mandi yang disarankan supaya tetap aman dan tidak menimbulkan kekhawatiran. Dokter Anthony coba membeberkan beberapa trik mandi yang aman buat pasien cacar:



1. Pastikan tidak menggunakan air panas

Ini penting diperhatikan. Anggapan masyarakat itu kebanyakan kalau lagi luka, maka mandi air panas saja supaya lukanya tidak semakin parah. "Ini salah, malah karena dia sedang luka, sedang iritasi, ya, jangan kena air yang panas. Kasihan, yang ada malah melepuh nanti lukanya," kata CEO Klinik Pramudia tersebut.

2. Mandinya jangan diguyur sekaligus

Trik ini sangat menguntungkan buat Anda yang mandi menggunakan shower, bukan gayung. Sekalipun pakai gayung, usahakan jangan langsung diguyur, tetapi perlahan banjur air ke badan secara lembut.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2135 seconds (0.1#10.140)