Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Maros Cek Kelayakan Daging Sapi

Senin, 10 Mei 2021 - 16:49 WIB
loading...
Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Maros Cek Kelayakan Daging Sapi
Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Maros sidak pedagang daging di Pasar Sentral Maros, Senin (10/5/2021). Foto: SINDOnews/Najmi Limonu
A A A
MAROS - Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Maros melakukan inspeksi mendadak pedagang daging sapi dan ayam di Pasar Sentral Maros, Senin (10/5/2021).

Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengecek kelayakan dan keamanan daging konsumsi menjelang hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah.

Baca Juga: daging sapi
Petugas Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, dr Ujistiawati mengatakan, dalam sidak tersebut dilakukan pemeriksaan postmortem.

"Hari ini kami melaksanakan pemeriksaan postmortem pemeriksaan setelah pemotongan hewan baik daging ayam maupun daging sapi . Jenis pemeriksaan yang kami lakukan yakni pemeriksaan fisik organ kolektif dan pemeriksaan pembusukan daging," ucap dr Ujis.

Baca Juga: daging sapi
"Untuk daging sapi yang tidak fresh ada banyak, utamanya daging impor yang dijual ke pasar dalam bentuk beku," ucapnya.

Dia juga memaparkan adanya perbedaan warna antara daging sapi segar dan juga daging impor yang ditemukan saat sidak tadi.

bisa terproses lebih lama," tutupnya.

Tak hanya daging sapi , daging ayam pun tak luput dari pemeriksaan. Hasilnya menunjukkan bahwa hampir seluruh pedagang menjual ayam yang segar dan aman untuk dikonsumsi.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3460 seconds (0.1#10.140)