YABM, PHRI dan IHGMA Sulsel Bagikan Bingkisan ke Peserta Vaksinasi

Rabu, 06 Oktober 2021 - 15:17 WIB
loading...
YABM, PHRI dan IHGMA Sulsel Bagikan Bingkisan ke Peserta Vaksinasi
Penyerahan bingkisan kepada peserta vaksinasi Covid-19 di salah satu lokasi vaksinasi di Kota Makassar, Rabu (6/10). Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Yayasan Anak Bangsa Berakhlak Mulia (YABM), Perhimpunan Hotel dan Resto Indonesia (PHRI) Sulsel , dan Indonesia Hotel General Manager Association (IHGMA) Sulsel, memberikan semangat kepada warga yang mengikuti vaksinasi Covid-19 dengan membangikan bingkisan.

YABM, PHRI dan IHGMA Sulsel konvoi dan masuk ke lokasi-lokasi vaksinasi di Kelurahan Tanjung Merdeka dengan membawa bingkisan untuk menyemangati warga yang divaksin. Ada lima lokasi vaksinasi di Kelurahan Tanjung Merdeka, salah satunya diselenggarkan di kontainer Makassar Recover di samping Kantor Lurah Tanjung Merdeka.

Baca Juga: PHRI Sulsel
dan IHGMA Sulsel berkolaborasi memfasilitasi kegiatan vaksinasi selama beberapa bulan lalu. Kegiatan yang berlangsung di Phinisi Point itu turut menggandeng Dinas Kesehatan Kota Makassar. Puluhan ribu warga sukses mendapatkan vaksinasi lewat kegiatan tersebut.

"Semuanya ini dilakukan dengan tujuan percepatan vaksinasi agar pemulihan kota segera terjadi dan berharap rantai dampak negatif dari pandemi kemanusiaan terbesar di abad ini segera tertanggulangi," pungkas Ariella.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.4155 seconds (0.1#10.140)