Pemkot Makassar Bakal Pasang CCTV Awasi Pelaku Tawuran

Rabu, 24 November 2021 - 09:36 WIB
loading...
A A A


Kapolres Pelabuhan, AKPB Kadarislam mengemukakan pertemuan dengan sejumlah tokoh masyarakat ini sudah delapan kali dilakukan. Hanya saja, setelah pertemuan dilakukan masih kerap ada sejumlah oknum yang mencoba memprovokasi.

“Dari pertemuan kemarin sebetulya sudah mulai nampak. Walaupun tadi malam masih ada yang coba-coba untuk provokasi warga. Tadi malam kita amankan dua orang tapi dia bukan warga Ujung Tanah, tapi dari luar,” ungkapnya.

Dia pun membeberkan, aksi-aksi tawuran yang terjadi selama ini dikarenakan masih besarnya ego sektoral di dalam diri masyarakat. Sehingga ketika ada sesuatu di daerahnya, mereka melakukan pembelaan meski salah sekalipun.

“Yang harus kita tekankan adalah ego sektoral. Karena ketika perang orang Pattingalloang dia bantu padahal dia yang salah. Imam masjid saja membantu anak-anak untuk lari, membukakan pagar,” katanya.



Sementara itu, Anggota DPRD Makassar Rahmat Taqwa Quraisy ikut mengawal penanganan aksi tawuran di daerah utara Kota Makassar ini. Apalagi, lokasi tawuran yang kerap terjadi adalah daerah tempat tinggalnya.

Pria yang karib disapa RTQ ini pun mengapresiasi upaya Pemkot Makassar dalam menyatukan masyarakat di daerah-daerah yang rawan konflik. Dengan adanya perhatian ini, ia berharap inseden-insiden buruk di tengah masyarakat bisa diminimalisasi.

“Yang disarankan pak wali itu sudah baik tapi harus dilaksanakan agar apa yang dikatakan orang Makassar ‘taro ada taro gau’ itu bisa terlaksanakan. Jangan sebatas pertemuan formal saja,” tegasnya.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2491 seconds (0.1#10.140)