Camat Tempe Gencarkan Penerbitan Kartu Identitas Anak

Senin, 06 Desember 2021 - 07:24 WIB
loading...
Camat Tempe Gencarkan Penerbitan Kartu Identitas Anak
Camat Tempe, Supardi Amar. Foto: Reza Pahlevi
A A A
WAJO - Pemerintah Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo gencarkan penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA). Melalui Layanan Administrasi Kependudukan Terintrgrasi (Laktasi), anak yang berusia dibawah 17 tahun didata dan diberikan KIA.

Camat Tempe, Supardi Amar mengatakan, identitas penduduk dibutuhkan oleh semua warga, tidak hanya yang berumur 17 tahun atau yang sudah menikah. Namun, identitas diri juga dibutuhkan oleh anak-anak yang berumur kurang dari 17 tahun.

Dengan program Laktasi, maka pembuatan KIA tidak lagi terpusat di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil ( Disdukcapil ), melainkan dengan, cukup mengirimkan data anak ke Kantor Kecamatan.



"Melalui program Laktasi Kecamatan Tempe, kami berupaya agar seluruh anak dapat memiliki KIA. Saat KIA sudah bisa dicetak di Kantor Kecamatan Tempe," ujarnya kepada SINDOnews, Minggu (5/12/2021).

Untuk lebih memaksimalkan penerbitan KIA, Pemerintah Kecamatan Tempe juga melakukan kerja sama dengan sejumlah sekolah baik di tingkat SD maupun SMP yang berada di wilayah Kecamatan Tempe.

"Jadi sekolah yang mengirimkan data muridnya kemudian dikirim ke kantor kecamatan. Sistemnya jemput bola. Ini dilakukan untuk memudahkan pelayanan bagi masyarakat," sambungnya.



Mantan Kabid Humas Diskominfotik itu menjelaskan, Sejauh ini, sudah ada ratusan murid atau anak di wilayah Kecamatan Tempe yang sudah mendapatkan KIA. Bagi orang tua yang ingin mendapatkan KIA, dipersilakan membawa data diri anak ke Kantor Kecamatan.

Adapun berkas yang harus disiapkan para orang tua jika ingin menerbitkan KIA yakni, kartu keluarga, pas foto anak ukuran 2×3, fotokopi E-KTP kedua orang tua dan Kartu Vaksin kedua orang tua.

"Cukup membawa data diri anak ke kantor kecamatan dan tunggu di rumah masing-masing, setelah KIA selesai kami langsung antarkan," pungkasnya.

(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1783 seconds (0.1#10.140)