DMC Ikatek Unhas Didorong Hasilkan Produk Teknologi di Bidang Kebencanaan
Tim SINDOnews
Baca Juga:
"Saya ingin DMC Ikatek bukan hanya lembaga kemanusiaan yang berorientasi pada kebencanaan, melainkan dengan mind set engineer. Dengan begitu, dapat menghasilkan produk-produk teknologi tepat guna dalam bidang kebencanaan sehingga mampu dikenal oleh masyarakat dan mendapat kepercayaan penuh," ungkap dia.
Ia juga mendorong pengembangan DMC Ikatek Unhas agar dapat lebih terorganisir dengan baik dalam melakukan manajemen kebencanaan. Disarankannya pula agar pengurus dan relawan DMC Ikatek Unhas dapat bersinergi dengan potensi lainnya, baik dari unsur pemerintahan, NGO kemanusiaan, komunitas hingga global.
Irfan pun optimistis DMC Ikatek Unhas dapat menjadi lembaga kemanusiaan global yang besar dan dapat dipercaya oleh berbagai kalangan masyarakat. Legislator Sulsel itu juga meminta agar DMC dapat berinovasi di bidang teknologi untuk membantu mencegah dan mengurangi korban dalam suatu bencana. Hal itu selaras dengan salah satu program Disaster Risk Reduction.
Baca Juga: Doku Jadi Platform Finansial Universitas Hasanuddin lewat Unhaspay
"Inovasi-inovasi tersebut nantinya juga diharapkan dapat memiliki nilai jual sehingga sumber pendapatan DMC Ikatek Unhas bukan hanya dari donasi, melainkan terdapat produk atau inovasi serta program berbasis solusi yang bisa untuk dijual. Jadi, produk atau inovasi tersebut dapat dalam bentuk teknologi tepat guna atau konten digital," ungkapnya.
Ia juga meminta agar Ketua DMC Ikatek Unhas segera memastikan dan melaksanaan pelatihan bagi pengurus dan relawan DMC Ikatek Unhas. Dengan begitu, mereka akan memiliki kompetensi dan mental yang telah terstandarisasi, sebagai bagian dari Emergency Preparadness Response.
(tri)

Berita Terkait
- Adnan Minta Mahasiswa KKN Unhas Jadi Sumber Informasi Masyarakat Gowa
- Fakultas Pertanian Unhas Beri Pelatihan ke Petani di Kota Parepare
- Gubernur Sulsel Ajak IKA Unhas Membangun Daerah Bersama Pemerintah
- Hari Pertama Jadi Rektor, Prof Jamaluddin Teken MoU dengan Disbudpar Sulsel
- RS Unhas Gelar Pelatihan Bantuan Hidup Dasar untuk Masyarakat dan Ojol
- Unhas Mencetak 25 Profesor Baru Sepanjang Tahun 2021
- IKA Hukum Unhas se-Jabodetabek Dukung Prof Farida Jadi Rektor
- Wakil Bupati Gowa Harap Unhas Terus Cetak SDM Unggul
- Inovasi Zebra Technologies Mulai Digandrungi di Perusahaan Pergudangan
- Top! Di UNWTO Maladewa, Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo Ingatkan: Investasi Teknologi Penting untuk Cegah Krisis Sektor Parekraf
TULIS KOMENTAR ANDA!