Sirkuit Motocross Permanen Dihadirkan di Kabupaten Luwu

Minggu, 26 Desember 2021 - 20:17 WIB
loading...
Sirkuit Motocross Permanen Dihadirkan di Kabupaten Luwu
Suasana peresmian sirkuti motocross permanen yang terletak di Desa Tiromanda Kecamatan Bua Kabupaten Luwu. Foto: Sindonews/Chaeruddin
A A A
LUWU - Pemerintah Kabupaten Luwu, menghadirkan sikuit motocross permanen yang terletak di Desa Tiromanda Kecamatan Bua Kabupaten Luwu .

Peresmian sirkuit ini langsung oleh Bupati Luwu Basmin Mattayang, dihadiri pula Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Selatan, Rusdi Masse, Ketua Harian KONI Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin dan Ketua KNPI Sulsel, Muhammad Arham, Minggu, (26/12/2021).



Ketua Harian KONI Luwu Ahkam Basmin, menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Luwu dan IMI Sulsel, yang telah menghadirkan sirkuit Motocross di Luwu.

"Sirkuit motocross di Luwu adalah yang pertama permanen di Sulsel. Ini menandakan Luwu, siap melaksanakan even motocross yang bergengsi baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional," ujarnya.

Ia berharap dukungan Pemkab Luwu , terus diberikan dalam peningkatan prestasi olahraga di Luwu baik melalui perbaikan atau pengadaan fasilitas olahraga maupun motivasi kepada para atlet Luwu.

Ketua Ketua IMI Sulsel, Rusdi Masse menyampaikan terimakasih nya kepada Pemkab Luwu, yang telah menyediakan lahan dan membangun sirkuit motocross di Luwu.

Sebagai Ketua IMI, dirinya berjanji, Sirkuit Motocross Luwu akan dijadikannya rujukan tempat pelaksanaan event motocross di Sulsel.

"Kita patut berbangga atas hadirnya sirkuit ini. Tentu ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah, dan IMI tentu sangat mendukung termasuk rekan-rekan dari Partai Nasdem yang turut hadir saat ini. Ini bentuk restorasi olahraga di Tana Luwu," ujarnya.





Guna mengenalkan sirkuit motocross Luwu ke publik, Partai Nasdem bekerjasama sejumlah pihak, KNPI Sulsel, MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Luwu, BMS, menggelar, Grasstrack dan motocross RMS Open 2021, yang dihadiri pembalap dari berbagai daerah.
(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9749 seconds (0.1#10.140)