Dinas PMD Sinjai Siapkan Rp1 Miliar Lebih untuk Pilkades Serentak

Jum'at, 21 Januari 2022 - 15:05 WIB
loading...
Dinas PMD Sinjai Siapkan Rp1 Miliar Lebih untuk Pilkades Serentak
Dinas PMD Sinjai mengalokasikan anggaran Rp1 miliar lebih untuk pelaksanaan Pilkades Serentak pada 17 Maret mendatang. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
SINJAI - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Sinjai , Andi Hariyani Rasyid, membeberkan Pilkades Serentak di wilayahnya akan digelar pada 17 Maret mendatang. Untuk menyukseskannya, pihaknya mengalokasikan anggaran Rp1 miliar lebih untuk pesta demokrasi di 54 desa.

"Anggaran yang akan digunakan pada helatan Pilkades 17 Maret mendatant berkisar Rp1 miliar lebih," kata mantan Camat Sinjai Utara itu, Jumat (21/1/2022).



Anggaran sebesar Rp1 miliar lebih, kata dia, akan diperuntukkan guna mempersiapkan pelaksanaan dan operasional Pilkades Serentak . Hal itu meliputi pengadaan kertas suara, bimtek KPPS yang anggotanya terdiri dari lima hingga tujuh orang, serta distribusi kelengkapan di TPS.

Ia pun menaruh asa agar pelaksanaan Pilkades Serentak di Sinjai dapat berlangsung aman dan kondusif. Olehnya itu, hingga kini pematangan persiapan terus dilakukan.



"Semoga Pilkades di 54 desa ini berlangsung tertib dan aman," tutup dia.

Sekadar diketahui, Pilkades Serentak di Sinjai semestinya diselenggarakan pada tahun lalu. Namun, pelaksanaan pesta demokrasi tingkat desa itu terus tertunda lantaran persoalan anggaran yang minim.
(tri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2301 seconds (0.1#10.140)