Plt Gubernur Ajak Semua Pihak Bantu Percepatan Proyek Bendungan Pamukkulu

Jum'at, 11 Februari 2022 - 14:01 WIB
loading...
Plt Gubernur Ajak Semua Pihak Bantu Percepatan Proyek Bendungan Pamukkulu
Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman (kanan) bersama Bupati Takalar, Syamsari Kitta. Foto: Humas Pemprov Sulsel
A A A
TAKALAR - Plt Gubernur Sulsel , Andi Sudirman Sulaiman mengajak semua pihak membantu percepatan proyek Bendungan Pamukkulu. Apalagi, proyek ini muaranya juga untuk kesejahteraan masyarakat.

Hal ini disampaikan Andi Sudirman Sulaiman saat menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Takalar pada Kamis 10 Februari 2022 kemarin.

Baca Juga: Andi Sudirman
Nantinya kata Andi Sudirman , bendungan yang masuk dalam proyek strategis nasional (PSN) ini mampu mengairi ribuan hektare lahan warga.

Baca Juga: Bendungan Pamukkulu
Ia mengaku rutin berkoordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang untuk percepatan pembangunan proyek ini.

"Kita harap percepatannya lebih digenjot lagi dan kita terus berkoordinasi dengan Balai bahwa pekerjaan ini sangat dibutuhkan masyarakat, karena terkait dengan investasi nasional untuk Kabupaten Takalar," tuturnya.

Baca Juga: Bendungan Pamukkulu
"Berkat dukungan beliau terhadap kemajuan Kabupaten Takalar dan perlu kami sampaikan alhamdulillah atas ingatan beliau yang terus-menerus pada proyek strategis nasional Bendungan Pamukkulu alhamdulillah telah berjalan progres pembangunannya," ungkapnya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.1186 seconds (0.1#10.140)