Pemkot Parepare Beri Ruang Aspirasi bagi Anak dalam Pembangunan

Selasa, 15 Februari 2022 - 21:03 WIB
loading...
Pemkot Parepare Beri Ruang Aspirasi bagi Anak dalam Pembangunan
Pelaksanaan musrenbang anak yang digelar di Kota Parepare untuk menjaring masukan dari anak. Foto: Istimewa
A A A
PAREPARE - Pemerintah Kota Parepare kembali melibatkan anak untuk bersinergi dalam pembangunan di era digital pada masa Covid-19, dengan menggelar Musrenbang Anak tingkat kecamatan. Musrenbang Anak tingkat Kecamatan Soreang dan Kecamatan Ujung digelar di Hotel Kenari, Selasa (15/2/2022) kemarin.

Kasubag Program dan Keuangan Bappeda Kota Parepare , Syaifullah, menjelaskan Musrenbang Anak digelar rutin sejak 2017. Tujuannya, untuk memenuhi salah satu pendekatan perencanaan yang diwajibkan dalam undang-undang yang diperbaharui kembali dalam Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Nomor 3 Tahun 2011 tentang Partisipasi Anak dalam Pembangunan.



"Pemkot berkomitmen untuk memberikan ruang aspirasi bagi anak untuk terlibat langsung dalam merumuskan usulan-usulan program yang akan sesuai dengan kebutuhan anak di Parepare ,” kata Syaifullah.

Syaifullah menjelaskan, peserta dibantu oleh Forum Anak l Parepare untuk merumuskan usulan-usulan mana yang prioritas yang bakal dibawa ke Musrenbang Anak tingkat Parepare yang diagendakan berlangsung pada awal Maret mendatang. Selanjutnya, akan dilanjutkan pada Musrenbang RKPD Parepare Tahun 2023.

Syaifullah menyebut saat ini usulan-usulan prioritas anak sejak Musrenbang Anak Tahun 2017 sudah banyak direalisasikan. Salah satunya adalah pembangunan Taman Lamario yang tahun lalu telah direalisasikan.

Dia menambahkan hal tersebut salah satu bentuk komitmen pemerintah untuk memenuhi usulan-usulan mereka dari Musrenbang anak. kekerasan anak di Parepare beberapa tahun ini juga ada kecenderungan peningkatan, namun inilah yang menjadi salah satu atensi pada Musrenbang Anak tahun ini.

"Jadi kami memberikan pemahaman pada peserta ini bahwa adanya tentang kekerasan anak, bagaimana cara menghindari kemungkinan timbulnya kekerasan anak tersebut,” ujar Syaifullah.



Dalam pelaksanaan Musrenbang Anak tahun ini, tambah Syaifullah, usulan yang diprioritaskan bagaimana keterlibatan dan peran anak dalam pembangunan di masa Covid-19 ini.

"Anak-anak juga memiliki peran besar dalam menyukseskan program pemerintah terkait pemulihan ekonomi dengan menyukseskan vaksin anak," tandasnya.

(tri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2086 seconds (0.1#10.140)