DPC Kubu IAS Tak Mau Hadiri Proses Pelantikan Ni'matullah

Senin, 09 Mei 2022 - 14:52 WIB
loading...
DPC Kubu IAS Tak Mau Hadiri Proses Pelantikan Nimatullah
Ketua DPD Demokrat Sulsel Nimatullah. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Pelantikan Ni'matullah sebagai Ketua DPD Demokrat Sulsel terpilih sudah terjadwal. Ulla dan pengurusnya akan dilantik di Hotel Four Point By Sheraton di Makassar pada Selasa, (17/05/2022) mendatang.

Hanya saja, 16 DPC kubu Ilham Arief Sirajuddin (IAS) saat Musda lalu, mengisyaratkan tak ingin hadir. Mereka belum menerima keputusan DPP atas terpilihnya Ulla sebagai ketua terpilih.



Makanya, 16 DPC kubu IAS melayangkan gugatan ke mahkamah partai. Plt Ketua DPC Demokrat Takalar, Jefri Timbo menyayangkan sikap DPP yang terlalu cepat melantik Ulla.

"Ini kan masih ada proses di mahkamah partai, dan aturan itu 60 hari kerja. Jadi kalau partai mau tegakkan aturan, maka seharusnya partai tunggu hasil dari mahkamah partai ," kata Jefri.

Jefri mengatakan, pihaknya malah akan meminta klarifikasi kepada DPP terkait pelantikan ini. Sebab masih ada gugatan yang masih berproses di mahkamah partai.

"Kami akan masih pertanyaan ke DPP soal pelantikan ini. Kan ini masih sebatas berita, padahal saat ini masih proses gugatan oleh 16 DPC," ujarnya.

Terkait kepastian dirinya hadir dalam pelantikan, Jefri tak mau berkomentar banyak. "No komen," singkatnya.

Ketua DPC Demokrat Maros , Amirullah Nur menekankan pihaknya tak akan hadir dalam pelantikan nanti. Menurutnya DPP telah melakukan pelanggaran berupa penerbitan SK yang tidak sah.

"Ngapain hadir. Itu kan DPP mengeluarkan SK (surat keputusan) ilegal," sebut Amirullah.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.6032 seconds (0.1#10.140)