Resmikan Kampus UMKM Shopee, Gubernur Sulsel Harap Bangkitkan Produk Lokal

Rabu, 18 Mei 2022 - 17:01 WIB
loading...
Resmikan Kampus UMKM Shopee, Gubernur Sulsel Harap Bangkitkan Produk Lokal
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman saat menghadiri peresmian kampus UMKM Shopee di Jalan AP Pettarani Makassar, Rabu, (18/05/2022). Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Suleman secara langsung meresmikan kampus pertama UMKM Shopee di Sulsel sekaligus yang ke-9 di Indonesia yang terletak di Jalan AP Pettarani, Rabu (18/5/2022).

Kampus yang berfokus pada percepatan pengembangan bisnis Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Provinsi Sulawesi Selatan, khususnya Kota Makassar dan sekitarnya melalui digitalisasi ini guna meningkatkan daya saing dan keterampilan bisnis digital.



Melalui ekosistem bisnis digital, jutaan UMKM Provinsi Sulsel diharapkan dapat memperluas jangkauan pemasaran produk ke seluruh Indonesia, sehingga meningkatkan kontribusi terhadap perekonomian daerah serta memperbanyak lapangan kerja.

Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengapresiasi inisiatif Shopee dalam menjangkau UMKM di Provinsi Sulawesi Selatan. Melihat terdapat 1,5 juta UMKM yang terdaftar di Sulawesi Selatan sehingga dirasa sangat penting bagi mereka untuk memiliki added value, health value, dan sertifikasi sistem sehingga produk-produk lokal juga tidak kalah dengan industri-industri besar.

"Tentu kami pertama mengucapkan terima kasih banyak kepada Shopee Indonesia yang hadir di Sulsel bukan sebagai hadir platform saja tetapi menyiapkan kampus yang bagus untuk UMKM," tandasnya.

“Saya senang bahwa inisiatif dari salah satu platform e-commerce terbaik hadir di Sulawesi Selatan sebagai bentuk kepedulian untuk mendidik para UMKM , menumbuhkan semangat, membangkitkan produk-produk lokal, serta standardisasi para UMKM," tambahnya.

Hadirnya Kampus UMKM Shopee Makassar ini tentu dirasa sangat membantu pemerintah Sulsel dalam mengakomodasi kebutuhan masyarakat dalam memberikan inspirasi bagi para UMKM tentunya dalam pemanfaatan perkembangan digitalisasi saat ini.

"Harapannya, kampus ini dapat mendorong peningkatan standar para pelaku UMKM, baik dari sisi packaging, mutu dan kualitas, serta sistem pemasaran, sehingga mereka bisa naik kelas,” ungkap gubernur Sulsel tersebut.

Head of Government Affairs Shopee Indonesia, Ade Mulya menegaskan komitmen Shopee dalam #ShopeeAdaUntukUMKM bagi masyarakat pegiat UMKM di Sulawesi pada umumnya, khususnya Sulawesi Selatan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2015 seconds (0.1#10.140)