Pelindo Jasa Maritim Distribusi Bantuan Natura Korban Gempa di Mamuju

Kamis, 16 Juni 2022 - 18:34 WIB
loading...
Pelindo Jasa Maritim Distribusi Bantuan Natura Korban Gempa di Mamuju
Pihak PT Pelindo Jasa Maritim menyerahkan bantuan untuk korban gempa bumi di Mamuju. Foto: Istimewa
A A A
MAMUJU - PT Pelindo Jasa Maritim, Subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Group menyalurkan bantuan kemanusiaan dalam bentuk natura untuk korban gempa bumi magnitudo 5,8 di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Rabu 8 Juni.

Bantuan didistribusikan oleh Tim Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Subholding Pelindo Jasa Maritim (SPJM). Tim dipimpin Vice President TJSL SPJM, Supriyadi Ratman. Ia menyerahkan langsung bantuan ke Bupati Mamuju, Siti Sutinah Suhardi.

Baca Juga: korban gempa
“Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat dan dapat mengurangi beban penderitaan saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa bumi di Mamuju,” tambahnya.

Sementara itu, Bupati Mamuju Siti Sutinah Suhardi mengucapkan terima kasih kepada Pelindo yang selalu menjadi garda terdepan dalam membantu warga Mamuju ketika tertimpa musibah.

Baca juga:Gempa Mamuju Terasa hingga ke Bone, Bupati Fahsar: Kita Perlu Waspada dan Berdoa

“Ini sudah kedua kali saya menerima bantuan dari Pelindo. Pertama ketika gempa pada 2021 lalu, dan saat ini kembali menerima bantuan dari Pelindo Jasa Maritim untuk disalurkan kepada korban gempa yang terjadi pada 8 Juni lalu di Mamuju," paparnya.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Semoga bantuan ini mendapatkan berkah dan rahmat dari Allah SWT. Bantuan ini benar-benar sangat berarti bagi kami, masyarakat di Kabupaten Mamuju, terutama yang menjadi korban gempa. Kami berdoa semoga Pelindo Jasa Maritim semakin berjaya dan kokoh untuk Indonesia Maju," tandasnya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1761 seconds (0.1#10.140)