Lantik 6 PNS Baru, Kajari Sinjai Minta Bekerja Profesional

Selasa, 28 Juni 2022 - 14:36 WIB
loading...
Lantik 6 PNS Baru, Kajari Sinjai Minta Bekerja Profesional
Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Sinjai Zulkarnaen saat pelantikan dan pengambilan sumpah keenam PNS. Foto: Istimewa
A A A
SINJAI - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sinjai, resmi melantik enam orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), menjadi pegawai negeri sipil (PNS) untuk bertugas di lingkungan kerja Kejari Sinjai.

Keenam pegawai tersebut yaknu, Ali Wardansyah Pasaribu, Afifah Nuraqilah, Andi Adi Pratama Hardi, Andi Muh. Muflih Farhan, Hartoni, serta Ilham Akbar.



Acara pelantikan dan pengambilan sumpah keenam PNS itu, dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sinjai, Zulkarnaen, dan diikuti Kasubag Pembinaan dan Para Kasi serta Pegawai, Lukman, serta Kasi Pidana Khusus, Joharca, di Ruang Aula Kejari Sinjai , Selasa, (28/06/2022).

Kajari Sinjai Zulkarnaen meminta, supaya para pegawai yang telah dilantik tersebut, dari sebelumnya sebagai CPNS menjadi PNS, untuk dapat meningkatkan tugas dan tanggungjawabnya.

“Saya meminta agar seluruh pegawai yang dilantik bekerja secara profesional dan memahami nilai yang terkandung dalam peraturan ASN yaitu berintegritas, Nasionalisme, Komitmen mutu dan Anti Korupsi," kata dia.

Selain itu, Kajari Sinjai juga berpesan agar para PNS yang baru saja dilantik, menghindari perbuatan menyimpang dan menjadikan instruksi Jaksa Agung yakni selalu menjaga diri, menjaga nama baik keluarga dan menjaga nama baik Institusi, sebagai pedoman dalam menjalankan tupoksinya.

(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2009 seconds (0.1#10.140)