Minimarket di Bone Dibobol Maling, Pelaku Terekam CCTV

Minggu, 24 Juli 2022 - 22:18 WIB
loading...
Minimarket di Bone Dibobol Maling, Pelaku Terekam CCTV
Polisi memburu pelaku pencurian di dalam minimarket yang terekam CCTV. Foto: Istimewa
A A A
BONE - Sebuah Minimarket di Jalan Poros Bone-Sinjai, Kelurahan Apala Kecamatan Barebbo Kabupaten Bone, dibobol maling, Minggu, (24/07/2022).

Pelaku yang beraksi menggunakan topeng terekam CCTV minimarket. Pelaku pencurian beraksi dengan mengitari rak barang di Alfamart dengan menggunakan senter handphone.



Menurut Kapolsek Barebbo, AKP Irwandi, bahwa maling masuk ke ruangan setelah membobol dinding belakang Alfamart.

"Pelaku ini masuk dengan membobol bagian belakang, pelaku yang terekam CCTV mealakukan aksinya pukul 02.30 Wita," kata AKP Irwandi, Minggu (24/7/2022).

Mantan Kanit Resum Satreskrim Polres Bone ini menyebut dari keterangan pegawai mengambil sejumlah barang yang disimpan di kantong pelastik. Barang yang diambil mulai dari rokok, susu, dan coklat silver Queen," kata Irwandi.

Saat ini, pihaknya masih memburu pelaku berdasarakan ciri-ciri yang terekam CCTV.

“Kita masih melakukan penyelidikan dari rekaman CCTV. Kalau dalam rekaman CCTV hanya terlihat satu orang yang melakukan aksinya,” kata Irwandi.

Lurah Apala Sainal Abidin menuturkan dinding belakang Alfamart dijebol diduga menggunakan linggis. Pasalnya, dinding belakang berlubang yang hanya dilewati pria dewasa.

“Dinding bagian belakang berlubang, barang-barangnya yang ada di belakang juga ikut berserakan," kata Sainal Abidin.

(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1179 seconds (0.1#10.140)