Warga Terdampak Bencana Puting Beliung di Lutra Diberi Bantuan

Senin, 15 Agustus 2022 - 17:44 WIB
loading...
Warga Terdampak Bencana Puting Beliung di Lutra Diberi Bantuan
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani memberikan bantuan untuk korban Puting Beliung di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Mappdeceng, Luwu Utara. Foto: Istimewa
A A A
LUWU UTARA - Sebanyak 3 Kepala keluarga di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Mappdeceng, Luwu Utara menjadi korban bencana alam angin puting beliung mendapat bantuan dari pemerintah.

Bupati Luwu Utara , Indah Putri Indriani langsung memerintahkan kepada jajarannya dalam hal ini BPBD Luwu Utara untuk segera melakukan asemen.



"Kami turut prihatin atas musibah yang dialami. usai menerima laporan, segera kita turunkan tim dan hari ini secara langsung kami hadir untuk mengantarkan bantuan ," ujar Indah usai memberi bantuan yang di dampingi kalaksa BPBD, Muslim Muchtar kepada para korban, Senin (15/08/2022).

"Hari ini kita antarkan dulu kebutuhan pokok, sebelum kita turunkan bantuan permanen lainnya untuk perbaikan kerusakan tempat tinggal," ungkapnya,

Dirinya pun bersyukur sebab dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Ia pun berpesan agar selalu berhati-hati dan antisipasi cuaca yang tidak bersahabat saat ini.

Kepala Desa Mekar Jaya, I Made Widana menyampaikan ucapan terima kasih atas respons cepat pemerintah daerah.

(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1229 seconds (0.1#10.140)