Taufan Pawe Ingatkan Pelaku Usaha Tak Abaikan Protokol Kesehatan

Jum'at, 03 Juli 2020 - 15:24 WIB
loading...
Taufan Pawe Ingatkan Pelaku Usaha Tak Abaikan Protokol Kesehatan
Waki Kota Parepare, Taufan Pawe, saat meninjau penerapan protokol kesehatan di salah satu OPD. Foto/SINDOnews/Darwiaty Dalle
A A A
PAREPARE - Wali Kota Parepare , Taufan Pawe, mengingatkan para pelaku usaha tidak mengabaikan protokol kesehatan dalam menjalankan usahanya. Bila ada yang ketahuan tidak patuh, sanksi tegas menanti. Sikap tegas itu diambil pemerintah guna menekan penyebaran COVID-19.

Taufan menyampaikan roda ekonomi mesti tetap berputar meski di masa sulit, dimana pandemi virus corona belum juga mereda. Olehnya itu, protokol kesehatan menjadi kunci. Pelaku usaha mesti senantiasa menerapkan protokol kesehatan dalam menjalankan usahanya.

"Di era kehidupan baru ini atau new normal pelaku ekonomi harus tetap mematuhi protokol kesehatan. Kita tidak boleh abai soal masalah itu," tegas Taufan, Jumat (3/7/20200.

Pemerintah melalui Tim Gugus tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Parepare, Taufan menyebut akan bergerak melakukan pengawasan terhadap seluruh pelaku usaha.



"Kita lakukan pengawasan. Pelaku usaha kita awasi bagaimana menerapkan protokol kesehatan diwilayah usahanya. Kita beri sanksi tegas jika ada yang tidak patuh," ujar dia.

Pihaknya, tambah Taufan, juga mengajak seluruh pihak memahami dan memaknai betul konsep era kehidupan baru.

Untuk mencegah dan menghindari virus Korona, kata Taufan lagi, seluruh pihak harus saling mengingatkan.

"Terutama memberikan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya penggunaan masker dan senantiasa menjaga kebersihan lingkungan di tengah pandemi corona yang masih terjadi," tandasnya.

(tri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3065 seconds (0.1#10.140)